3 Makanan Thailand Wajib Coba: Tom Yam, Ketan Durian, dan Mango Sticky Rice

Selama saya mengunjungi Thailand pada akhir Agustus sampai awal September, saya mencoba beberapa jenis makanan di Thailand. Tapi tiga makanan ini adalah makanan yang ingin saya makan lagi dan lagi bila saya berkesempatan mengunjungi negara gajah putih tersebut. 


Mango Sticky Rice

1. Tom Yam
Ini makanan pertama yang saya coba begitu saya menjejakkan kaki di Bangkok, Thailand. Makannya di Food Island, yang ada di lantai 6 MBK. Nama tenantnya adalah Curried Chicken with Saffron RiceC21. Makanan-makanan yang dijual di tenant ini adalah makanan-makanan halal, bisa dilihat dari sticker halal yang tertempel di kacanya. Tom Yam yang saya pesan adalah Tom Yam Noodle Soup with Fish Ball. Kalau Tom Yam yang biasa saya makan di Indonesia warna kuahnya kemerahan, Tom Yam ini warna kuahnya kecokelatan. Isinya terdiri dari mie putih yang seperti bihun, tauge, kerupuk kulit ikan, pangsit, dan bakso ikan. Rasanya? Enak. Kuahnya pun segar. Harganya hanya 50 bath (sekitar Rp20.000). Kayaknya ini adalah Tom Yam termurah yang pernah saya makan.

2. Ketan Durian

Setelah makan Tom Yam, saya menutupnya dengan dessert Ketan Durian. Belinya juga sama, di area food court, Food Island. Saya nggak tahu nama tenant dessert ini karena tertulis dalam bahasa Thailand. Tapi nomor tenantnya adalah A12. Tenant ini eye catching banget. Display-nya warna-warni yang bikin saya ingin memesan semua dessert yang ada di sana. Setelah sempat bimbang antara Ketan Duren atau Mango Sticky Rice, akhirnya saya memutuskan memesan Ketan Duren. Pilihan saya nggak salah karena paduan durian, ketan dan sausnya membuat dessert ini enak di lidah. Manis, gurih, legit jadi satu. Harganya 80 bath (sekitar Rp32.000).


Video saya mencoba ketiga makanan ini

3. Mango Sticky Rice

Harus saya akui selama empat hari saya di Thailand, tidak pernah satu haripun saya lewatkan tanpa mencicipi Mango Sticky Rice. Entah ini dari menyicip pesanan Mango Sticky Rice teman seperjalanan, disediakan oleh pengundang maupun beli sendiri. Nah, yang saya beli sendiri adalah Mango Sticky Rice yang ada di tenant penjualan dessert di Food Hall, Siam Paragon Mall. Mango Sticky Rice di sini rasanya lebih enak dari yang ada di Food Island MBK. Bukan berarti yang di Food Island MBK nggak enak. Enak juga, kok. Tapi yang di Food Hall Siam Paragon lebih enak karena mangganya lebih manis. Harganya pun lebih murah. Bila di Food Island MBK seharga 120 bath (sekitar Rp48.000), yang di Food Hall Siam Paragon seharga 100 bath (sekitar Rp40.000).


Booking.com ----------@yanilauwoie----------


Find me at:
Instagram: yanilauwoie
Twitter: yanilauwoie
YouTube: yanilauwoie
LINE: @psl7703h


Blog Sebelumnya:

Share:

0 komentar