Tomodachi Izakaya & Bar, Restoran Makanan Jepang di Geelong, Victoria, Australia
Mencari restoran makanan Asia di Melbourne dan daerah Victoria, Australia lainnya bukan perkara sulit. Kita akan dengan sangat mudah menemukan restoran makanan Thailand, Korea, Vietnam, atau Jepang. Coba saja jalan-jalan ke pusat kota Melbourne. Di sekitaran Swanston Street atau China Town berderet restoran-restoran Asia.
Bukan hanya di kota besar seperti Melbourne saja, di kota pinggiran Victoria juga banyak restoran-restoran yang menawarkan makanan Asia, termasuk di Geelong, suburb yang berjarak sekitar 1 jam dari Melbourne. Meskipun pilihan restorannya tidak sebanyak di Melbourne tapi tidak akan membuat kita kesulitan menemukan restoran makanan Asia di Geelong.
Salah satu restoran yang saya datangi saat akhir pekan kemarin adalah Tomodachi Izakaya & Bar. Restoran mungil ini terletak di pusat kota Geelong. Sebenarnya sudah dari beberapa bulan lalu penasaran ingin mencoba makanan di sini tapi baru terwujud Sabtu lalu.
Homey. Itu kesan pertama saya begitu masuk tempat ini. Dekorasi dinding, bar, dan meja yang memakai elemen kayu memberikan kesan hangat pada tempat ini. Selain itu, jejeran botol minuman yang ada di barnya memberikan nuansa hiasan tersendiri.
Saya tidak tahu apakah restoran ini termasuk favorit atau tidak. Karena saat saya datang ke sana sudah lewat jam makan siang, sekitar pukul 14.20. Tidak heran bila restoran ini terlihat sepi. Selain meja saya, hanya ada satu meja lagi yang terisi.
Untuk menu, seperti kebanyakan restoran makanan Jepang lainnya mereka memiliki menu ramen, bento, donburi, dan makanan-makanan kecil seperti edamame, takoyaki, dan tempura. Sedangkan minumannya, selain menyediakan soft drink dan juice, mereka juga menjual sake.
Siang itu saya memilih menu Teriyaki Beef Bento. Dalam sekotak bento terdapat nasi, daging sapi dengan bumbu teriyaki, salad, dua buah vegetables spring roll kecil, dua potong kecil melon oranye, dan acar. Harganya 13 AUD.
Lalu bagaimana rasanya? Kekenyalan dagingnya sangat pas. Tidak keras dan tidak terlalu lembut. Ukuran dagingnya juga cukup besar-besar. Tidak hanya seperti irisan-irisan tipis. Bumbu teriyakinya juga cukup berasa. Berbeda dengan restoran Jepang yang ada di Indonesia yang biasanya menyajikan nasi lengket (sticky rice). Nasi di restoran ini adalah nasi normal bagi orang Indonesia. Tapi kalau dibandingkan dengan nasi-nasi buyar yang banyak disajikan di restoran-restoran sini, nasi di Tomodachi cukup menyatu. Overall, porsinya sangat pas untuk saya. Tidak kebanyakan. Biasanya porsi makanan di restoran-restoran di Australia besar-besar. Saya sering tidak habis kalau makan sendirian.
Selain itu, saya juga mencoba Karaage Chicken. Potongan paha ayam yang digoreng dengan balutan tepung. Kemudian dikasih saus asam manis dan mayonnaise. Sudah kebayang kan, rasanya asam, manis, dan gurih. Makanan ini disajikan dengan salad. Porsinya cukup untuk membuat kenyang meskipun tanpa nasi. Harganya 14 AUD.
Saya juga memesan edamame. Namun tidak terlalu banyak yang bisa diceritakan tentang edamame berharga 6 AUD ini. Karena rasanya ya sama saja seperti kebanyakan edamame yang saya makan di Jakarta. Dibumbuinya juga sama dengan garam. Jadi ada nuansa asin.
Yang saya tidak coba adalah ramen. Tapi menurut Trav yang mencoba, ramennya sangat enak. Kuahnya sangat berasa. Dia bilang bahkan lebih enak daripada kuah pho di Meekong (restoran makanan Vietnam di Melbourne yang sangat kami sukai. Nanti saya tulis tentang Meekong terpisah). Meskipun menurut saya tidak bisa dibandingkan antara kuah pho dan kuah ramen karena jenis makanannya saja beda, tapi dari sini bisa saya simpulkan bahwa ramennya cukup enak.
Tapi kalau saya boleh mengambil kesimpulan makanan apa yang paling enak dari yang saya coba di Tomodachi Izakaya & Bar, saya akan jawab vegetables spring roll. Iya padahal ini cuma menu pelengkap di bento saya. Kecil pula ukurannya. Tapi si kecil ini rasanya sungguhlah enak. After taste-nya yang gurih bikin nagih. Enaaaak!
Tomodachi Izakaya & Bar
Alamat: 85A Little Malop St, Geelong, Victoria, 3220
Nomor telepon: 0432.733.092/5200.9360
Jam buka: makan siang: 11.30 - 15.00 (Senin - Minggu), makan malam: 17.00 - 21.30 (Senin - Kamis, dan Minggu), 17.00 - 22.00 (Jumat - Sabtu)
----------@yanilauwoie----------
Find me at:
Instagram: yanilauwoie
Twitter: yanilauwoie
YouTube: yanilauwoie
LINE: @psl7703h
Blog Sebelumnya:
0 komentar