10 Tempat Wisata Gratis di Taiwan
Jalan-jalan ke Taiwan sangat menyenangkan. Selain fasilitas transportasi yang memudahkan mobilitas, keramahan orang-orangnya, pilihan tempat wisatanya juga banyak. Tersedia wisata alam, wisata kuliner, wisata belanja, wisata budaya dan sejarah di Taiwan. Mau sekedar nongkrong bego di kafe-kafe seru juga bisa.
Tapi kali ini saya mau menuliskan tentang tempat wisata gratis di Taiwan. Meskipun gratis namun terawat dengan baik sehingga nyaman untuk dikunjungi. Bonusnya adalah tempat-tempat wisata di Taiwan ini cukup instagrammable.
Kota Taipei
1. Chiang Kai-shek Memorial Hall
Ini adalah museum nasional yang didirikan untuk memperingati Chiang Kai-shek, mantan Presiden Taiwan. Namanya juga museum peringatan, jadi isi museum ini sarat sejarah yang berkaitan dengan kepemimpinan Chiang Kai-shek.
2. Taipei Botanical Garden
Kalau suka yang hijau-hijau pasti suka dengan tempat ini. Selain sejuk di mata, tempat ini serasa bikin adem di tengah Taipei yang super hangat saat di musim panas. Memandangi Bunga Seroja/Lotus yang berwarna pink beneran membuat segar mata.
3. Museum of Contemporary Arts
Saat saya ke tempat ini dan siap untuk membeli tiket, sang petugas bilang kami tidak perlu bayar alias gratis. Saya pun bertanya untuk mendapatkan informasi lebih jauh. Mereka bilang museum ini gratis untuk keluarga di saat akhir pekan. Wow, beruntung banget datang di hari yang tepat. Layaknya seni kontemporer di sini bisa melihat berbagai karya seni yang unik dan bikin saya berkata, "kok bisa sih, kepikiran bikin hal ini."
Kota Kaohsiung
4. Pantai Sizihwan
Ini pantai berpasir cokelat tapi saat saya ke sana tempatnya sepi jadi nyaman aja untuk main-main karena berasa milik sendiri. Hahaha. Selain itu pemandangan perbukitan di sekitarnya bikin adem mata. Satu-satunya yang bikin nggak betah adalah udaranya yang puanas pol karena saya datang ke sana saat musim panas yang suhu rata-ratanya mencapai 35-38 derajat setiap harinya.
5. Pantai Cijin
Pantai ini bersih dan menyenangkan untuk nongkrong di bawah pohon kelapa di pinggir pantai. Selain itu, tinggal ngesot ke tempat-tempat yang jual makanan. Dari kota Kaohsiung kita hanya perlu naik kapal Ferry yang durasinya hanya sekitar 5 menit saja. Yap, pantai ini ada di pulau yang berbeda dari Kaohsiung.
6. The Pier2 Art Center
Aduh saya betah banget jalan-jalan di sekitaran sini karena banyak karya seni kontemporer. yang lucu-lucu. Bagus untuk dinikmati apa adanya, juga dijadikan background foto.
7. Love River Bay
Beneran deh, nyaman banget duduk-duduk bengong di sini memandangi air. Ya asalkan ke sininya jangan di siang bolong, apalagi saat musim panas. Tapi datanglah di sore hari, duduk-duduk di pinggir air itu menyenangkan banget.
8. Great Harbour Bridge
Kalau ke sini, wajib datang pada pukul 3 sore atau 7 malam. Kenapa? Karena inilah jam pertunjukan digelar di jembatan ini. Seperti apa pertunjukannya? Dengan iringan musik, jembatan ini akan bergerak 90 derajat untuk sekian waktu, lalu kembali lagi ke posisi semula. Di luar jam tersebut, kita juga masih bisa menikmati jembatan karena di atas jembatan ini dibuat semacam kapal layar yang bisa kita naiki sehingga bisa melihat pemandangan dari atas.
9. Dome of Light
Kalau kebetulan perjalanan kita melewati stasiun MRT Formosa Boulevard di Kaohsiung, jangan lupa mampir ke Dome of Light. Ya lumayan untuk nambah-nambah postingan di Instagram kan. Hehehe.
10. Night Markets
Mau di Taipei, Kaohsiung, atau kota-kota lain di Taiwan, pasti ada pasar malam atau night market. Rata-rata yang ada di sini nggak jauh-jauh dari toko makanan, pakaian, pernak-pernik, dan aneka permainan, seperti menembak sebanyak mungkin balon untuk memenangkan boneka.
saya mengunjungi tiga pasar malam, yaitu Shilin dan Ximending Night Market di Taipei dan Ruifeng Night Market di Kaohsiung. Saya lebih menyukai Ximending Night Market karena penataannya lebih modern dengan jalanan yang luas sehingga tidak harus umpel-umpelan dengan pengunjung lain. Selain itu, setiap malamnya ada berbagai hiburan, baik pengamen, penari, pesenam maupun aksi gymnastic lainnya.
Ada yang sudah pernah ke Taipei dan Kaohsiung juga? Apa tempat wisata gratis favoritmu?
----------@yanilauwoie----------
0 komentar