Deg-degan di Pantai Telanjang di Australia

Jalur menuju Southside Nude Beach

Telanjang... tidak... telanjang... tidak... telanjang...tidak! Batin saya berperang ketika saya menjejakkan kaki ke Southside Nude Beach yang berlokasi di kawasan Great Ocean Road, Victoria, Australia.  

Pantai ini seperti memanggil jiwa petualangan saya. Pasalnya sepanjang hidup saya tidak pernah mengunjungi pantai yang dikhususkan untuk orang-orang tanpa busana. Haruskah saya mengunjunginya? Kalau ya, haruskah saya melepas seluruh pakaian saya? Nyamankah saya melakukannya? Berbagai tanda tanya berkecamuk di kepala saya. Saya galau.

Namun kegalauan itu tidak melebihi rasa penasaran saya. Alhasil meskipun takut tapi pasti kaki saya melangkah ke pantai yang resmi dijadikan pantai tanpa busana sejak tahun 1986 ini. 

Begitu memasuki area yang dimaksud, saya disambut oleh beberapa orang yang melakukan berbagai aktivitas berbeda. Ada yang bermain air, berjalan-jalan, berjemur, dan main frisbee. Satu kesamaan mereka adalah mereka melakukannya tanpa busana sama sekali! Minimal topless bagi wanita.

Peraturan di Southside Nude Beach, salah satunya adalah dilarang memotret orang lain tanpa seizin yang bersangkutan 

Saya berusaha memasang wajah datar melihat orang-orang tersebut padahal jantung saya sudah berdebar tidak karuan, antara gugup, takut namun di saat yang bersamaan saya merasa ada buncahan semangat.

Saya yang saat itu bersama Biru terus jalan menjauh dari para pengunjung tanpa busana tersebut. Rasanya kok, tak sanggup kalau saya harus duduk berdekatan dengan mereka. Bukan apa-apa. Nggak kebayang bila harus memandang atau dipandang. Meskipun ini GR-nya saya saja sih, karena saya yakin mereka yang ada di sini sudah paham etika dan tidak akan saling memelototi tubuh masing-masing. 

Kami pun berjalan sampai ke lokasi yang jauh dari keramaian dan hanya kami saja berdua yang duduk di tempat tersebut sambil memandangi deburan ombak dan birunya langit. Setelah duduk beberapa waktu, pertanyaan selanjutnya adalah haruskah saya melepas seluruh busana saya seperti orang-orang tersebut?

“Kamu tidak harus melepas pakaianmu kalau kamu merasa tidak nyaman,” begitu kata Biru. Saya merenungi kata-katanya. Butuh waktu sampai akhirnya saya bisa mengambil keputusan tentang apa yang saya lakukan selanjutnya. 

Pengalaman yang sungguh mendebarkan dada!


Booking.com
----------@yanilauwoie----------

Find me at:
Instagram: yanilauwoie
Twitter: yanilauwoie
YouTube: yanilauwoie
LINE: @psl7703h



Share:

0 komentar